INFOTIPIKOR.COM | KUBU RAYA – Dalam rangka pembinaan personel serta wujud peduli seorang pimpinan, Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad memberikan pengarahan kepada para Perwira Menengah (Pamen) yang ada di lingkungan Kodam XII/Tpr. Pengarahan berlangsung di Aula Sudirman, Makodam XII/Tpr,Jum’at (29/01/2021).
Pengarahan kali ini dihadiri juga oleh Irdam XII/Tpr, Brigjen TNI Widhioseno, Kapoksahli Pangdam XII/Tpr, Brigjen TNI Ita Jayadi serta para pejabat utama Kodam XII/Tpr lainnya. Kegiatan ini merupakan wahana komunikasi dan silaturahmi Pangdam XII/Tpr dengan para unsur stafnya.
Dalam arahannya, Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad menekankan kembali peran seorang Perwira yang harus menjadi motor penggerak dan contoh tauladan bagi prajurit bawahannya.
“Jadi semua level jabatan pada pangkat perwira sekalian adalah memiliki peran yang penting sesuai dengan jabatan masing-masing,” tegas Pangdam.
Untuk itu, kata Pangdam, sebagai perwira harus mengerti dan memahami prosedur hubungan komando dan staf, untuk menghindari kesalahan seorang pimpinan dalam mengambil suatu keputusan.
Pangdam XII/Tpr juga menekankan, agar pelaksanaan tugas pokok Kodam XII/Tpr seluruhnya dapat berjalan maksimal sesuai dengan rencana dari Komando Atas.
Para perwira agar lebih meningkatkan lagi koordinasi sesuai bidangnya masing-masing. Jangan ragu-ragu untuk melakukan koordinasi baik ke satuan bawah maupun dengan komando atas, sehingga tidak ada pekerjaan yang terhambat,” kata Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad. (Red)