Kota Bandung | Infotipikor.com – Sekretaris Masyarakat Cinta Masjid Indonesia ( MCMI ) Provinsi Jabar Saeful Rochman, menyayangkan sikap Walikota Bandung Yana Mulyana,yang meresmikan gedung Aliansi Anti Syiah (ANNAS) merupakan salah satu ormas yang telah di bubarkan sekaligus dinyatakan terlarang oleh Pemerintah.
Hal tersebut kami anggap telah merusak tatanan bernegara, seyogyanya Walikota Bandung mengetahui,bahwa menjaga kerukunan masyarakat harus diatas kepentingan lainnya,Selasa (30/08/2022).
“Sedih,disaat kita sibuk memerangi radikalisme, Walikota Bandung malah meresmikan gedung organisasi yang sudah dilarang pemerintah karena menyebarkan kebencian,” ujarnya.
Kami akan segera bertabayun menyampaikan hal ini kepada Walikota Bandung untuk dapat memahami plularisme, adalah hak setiap masyakat yang harus dijaga serta dilindungi pemerintah secara mendasar.
“Selayaknya pihak aparat keamanan mewaspadai gerakan-gerakan ormas radikal dan salah satunya ANNAS yang sangat berbahaya bagi stabilitas keamanan negara,”pungkasnya.
(B. Triyanto/ITP)