INFOTIPIKOR.COM | MAJALENGKA – Mengantisipasi ancaman gangguan dalam pemilihan Kepala Desa serentak di wilayah Kabupaten Majalengka, Polres Majalengka bersama Fokopimda Majalengka menggelar Rapat Kordinasi dan Simulasi Tactical Floor Game (TFG), yang dipimpin langsung Kapolres Majalengka AKBP Syamsul Huda di Gedung Serba Guna Sarja Arya Racana Mapolres Majalengka, Kamis (20/05/2021).
Turut hadir pada giat Rakor dan Simulasi TFG dalam rangka pengamanan Pilkades Serentak diwilayah Kabupaten Majalengka yakni, Bupati Majalengka diwakili Sekda H.Eman Suherman, Dandim 0617/Majalengka Letkol Andik Siswanto, Waka Polres Majalengka Kompol Sumari, Sat Pol PP, Damkar, Kadinkes, Waka Polres Majalengka, Para Kabag, para Kasat, Para Kapolsek dan KBO terdiri dari Brimob Polda Jabar, Polres Kuningan dan Polres Indramayu.
Rakor dan Simulasi TFG merupakan paparan atau simulasi pergerakan dari unsur-unsur, pelaku atau orang, melalui sebuah peta yang diletakkan di lantai. Hal ini tak lain bertujuan untuk mempermudah dalam memberikan gambaran bagaimana pergerakan yang harus dilakukan oleh personel Polres Majalengka dalam mengamankan jalannya Pilkades serentak 2021.
Dandim 0617/Majalengka Lekol Andik Siswanto menyampaikan,” kami mendukung penuh strategi yang dilaksanakan oleh Polres Majalengka.Mari saling bahu membahu dalam menjaga ketertiban dan keamanan pelaksanaan Pilkades serentak di Kabupaten Majalengka. Melaksanakan tugas secara bersama-sama dengan cara bertindak satu persepsi dan tidak saling mengandalkan,”ungkapnya.
Sementara ini Sekda H.Eman Suherman dalam paparannya menyampaikan, mengapresiasi kepada Polres Majalengka atas langkah yang dilakukan pada hari ini untuk melaksanakan langkah-langkah pengamanan di Wilkum Polres Majalengka terkait dengan Pilkades serentak. Dilaksanakan di 25 Kecamatan di Kabupaten Majalengka, dengan diikuti 127 Desa, merupakan bukan perkara mudah dalam rangka deteksi dini, dalam mencegah persoalan yang tidak diharapkan dalam pelaksanaanya nanti.
“Dengan Pola pelaksanaan pilkades yang berbeda dengan sebelumnya, mari kita saling bahu membahu dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pilkades Serentak 2021. Dengan strategi yang digagas oleh Kapolres, semoga ketertiban dan keamanan terjaga juga masyarakat tetap melaksanakan protokol kesehatan,” ujar Sekda.
Sementara itu Kabag Ops Polres Majalengka KOMPOL Firman Taufik menyampaikan saat memandu latihan TFG mengatakan, terkait penempatan serta susunan bangunan yang ada di Kabupaten Majalengka, kita harus tahu tata cara bertindak dan langkah-langkah yang harus kita lakukan dalam setiap pelaksanaan pengamanan pilkades.
Dilaksanakan juga paparan dari setiap Ketua Satgas yang berperan dalam pelaksanaan Pilkades serentak diantaranya Satgas Gakkum. Satgas Ban Ops, Satgas Preventif, Satgas Kamseltibcar Lantas, Satgas Kesehatan serta dari masing-masing padal BKO dari Polres Tetangga dan Sat Brimob Polda Jabar. (Red)