INFOTIPIKOR.COM | BARABAI – Indonesia adalah negara yang memiliki ke-Bhinnekaan yang sangat beragam dari suku, budaya, adat istiadat sampai dengan agama. Ke-bhinnekaan inilah yang menjadi pemersatu bangsa dimana Indonesia memiliki beragam agama yang diakui oleh Pemerintah.
Dalam rangka mewujudkan sikap toleransi yaitu sikap saling menghormati dan menghargai antar penganut agama lain,Kodim 1002/Barabai menggelar pembinaan kerukunan umat beragama bertempat di Aula Sapta Marga Jalan Telaga Padawangan Kelurahan Barabai Timur, Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Senin (22/03).
Kegiatan diikuti oleh anggota Kodim 1002/Barabai, Keluarga Besar TNI (KBT), Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Tokoh pemuda.
Dalam sambutannya, Dandim 1002/Barabai Letkol Inf Muh Ishak H.Baharuddin S.I.P.,M.I.,Pol yang disampaikan oleh Plh.Kasdim 1002/Barabai Kapten Inf Andi Tiro bahwa, tujuan diselenggarakan kegiatan ini agar prajurit TNI, Keluarga Besar TNI (KBT), Tokoh Agama dan Tokoh Pemuda benar- benar memahami tentang arti toleransi umat beragama. Dimana, antar umat beragama dapat saling menerima, saling menghargai dan saling menghormati keyakinan masing-masing, saling tolong-menolong dan bekerjasama dengan perbedaan keyakinan agama yang ada,”ucapnya.
Bertemakan “Mewujudkan Binter TNI-AD Yang Adiktif Melalui Kegiatan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama Demi Mencagah Konflik Sosial Antar Umat Beragama Serta Manjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa” diharapkan akan terwujudnya sikap toleransi, yaitu sikap saling menghormati dan menghargai antar penganut agama lain, tidak memaksakan orang lain untuk menganut agama kita, tidak mencela/menghina agama lain, dengan alasan apapun.Kesediaan untuk menerima adanya perbedaan keyakinan dengan orang lain atau kelompok lain,”tuturnya.
Menurut Dandim, kita semua harus dan wajib menghormati hak asasi manusia, terutama untuk kemerdekaan dalam menganut agama dan kepercayaan telah dijamin oleh Pemerintah di dalam Undang-Undang, untuk itu, seluruh warga negara harus hidup berdampingan demi menjaga kerukunan antar umat beragama.”tegasnya.
Dalam kegiatan pembinaan kerukunan umat beragama Tahun Anggaran 2021, Kodim 1002/Barabai dengan narasumber dari Kantor Kemnetrian Agama Kab.HST Ahmad Humaidi,S.Ag Kasi Pendidikan Agama Islam.(Red)