INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Kegiatan Dukungan Komunikasi (Dukom) Organisasi Radio Amatir Indonesia (ORARI) Lokal Purwakarta Pimpinan Rudi Juhro colsain YC1EQP. Terlihat sangat kompak dalam kebersamaan dukom,Senin (17/05/2021).
Orari Lokal (Orlok) Purwakarta mengambil tempat dukom di pasar jum’at terpadu bersama dengan kepolisian, TNI, satpol PP, Dishub, tim Kesehatan, Pemadam Kebakaran, ORARI dan tim lainnya.
Kegiatan dimulai dari apel gelar pasukan Ops Ketupat Lodaya 2021, diteruskan dengan persiapan pos Dukom dan penjadwalan piket jaga di pos Dukom tersebut. Yang di mulai dari tanggal 6/5/2021 sampai dengan 17/5/2021. Ssetiap hari, apel pagi dari semua tim di pos terpadu dan apel malam . Di setiap apel ada arahan dan himbauan dari pimpinan apel sesuai dengan perkembangan situasi sesuai wilayah pos masing masing.
Rudi selaku ketua Orlok Purwakarta, menghimbau untuk rekan anggota tetap siap dan semangat dalam melaksanakan tugas dengan disiplin yang maksimal.
Selanjutnya, ” Rudi memaparkan, kegiatan ini sudah berlangsung dari dulu sebelum menjabat menjadi ketua di purwakarta.
Orari Lokal Purwakarta ikut berperan aktif dalam kegiatan seperti bencana alam, sar / core, dan sudah teruji dengan bantuan komunikasi dengan tersedianya mobil stasiun bergerak untuk merilay dalam berkomunikasi,”ujarnya.
Atas nama perngurus Rudi menyampaikan ucapan terima kasih, dan masih dalam situasi lebaran minal aidzin wal faizin maaf lahir dan batin.
“Dalam kegitan Dukom Rudi Juhro, tetap mengutamakan protokol kesehatan untuk memutus rantai penyebaran Civid-19,”pungkasnya. (Man)