INFOTIPIKOR.COM | KUNINGAN – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Kepolisian Resor (Polres) Kuningan, Polda Jawa Barat, menggelar operasi knalpot brong atau bising, yang berlangsung dari tanggal 10 Januari sampai dengan tanggal 20 Januari 2024. “Hasil operasi sampai saat ini kita telah mengamankan sekitar 50 barang bukti, dan sudah kita amankan di Polres. Untuk barang bukti pemusnahannya kita masih menunggu dari Polda, apakah di Polda atau di Polres masing-masing,” pungkas Kasat Lantas AKP Sigit Hortanto. saat diwawancara di kantornya di Polres Kuningan Selasa 16 Januari 2024. Sementara, sanksi yang terberat kita amankan atau kita tilang. Selain itu untuk sanksi yang ringan kita…
Penulis: Redaksi
Editor : Redaksi INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Satuan Polisi Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat, terus melakukan deteksi dini permasalahan yang terjadi di wilayah perairan di Kabupaten Purwakarta dengan terus intensifkan patroli perairan. Hal ini terus dilakukan guna mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat perairan dan mencegah kecelakaan air Waduk Jatiluhur dan sebagian Waduk Cirata Kabupaten Purwakarta. Patroli terus gencar dilakukan di Waduk Jatiluhur dan sebagian Waduk Cirata itu, merupakan pelayanan dari Satpolairud Polres Purwakarta untuk masyarakat khususnya masyarakat pesisir. Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasat Polair, AKP Darmaji mengatakan, patroli ini dilakukan guna meningkatkan kondusifitas dan…
Editor : Redaksi INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Personel Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Purwakarta dampingi Dinas Perhubungan dan Satpol-PP Kabupaten Purwakarta, untuk memberikan teguran terhadap pengemudi bus Kidang Pananjung. Teguran tersebut dilakukan lantaran melanggar kesepakatan dalam pertemuan yang digelar pada Rabu, 10 Januari 2024 di Kantor Dinas Perhubungan Kabupaten Purwakarta mengenai operasional bus Kidang Pananjung. Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasat Lantas AKP Dadang Supriadi, mengatakan, Satlantas Polres Purwakarta mendampingi Dishub dan Satpol-PP untuk meneggur pengemudi bus Kidang Pananjung yang telah melanggar kesepakatan. “Pihak Dishub dan Satpol-PP Kabupaten Purwakarta memberikan teguran terhadap pengemudi bus yang dianggap melanggar kesepakatan terkait oprasional bus…
Editor : Redaksi INFOTIPIKOR.COM | MAJALENGKA – Kreativitas seorang atau individu yang dikenal sebagai “Manusia Silver” berakhir dengan aksi pencurian yang mengejutkan warga Desa Bantarwaru, Kecamatan Ligung, Kabupaten Majalengka. Polsek Ligung, Polres Majalengka Polda Jabar, berhasil mengamankan pelaku, T (33) asal Gegesik, Cirebon, setelah kepergok mencuri 2 (dua) buah kaos dalam perempuan atau buste houder (BH) di depan rumah salah satu warga pada hari Senin, 15 Januari 2024. Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K.,M.Si.,CPHR, menyampaikan peristiwa ini melalui Kapolsek Ligung AKP Asep Saepudin pada Rabu (17/1/2024). “Pemilik rumah yang menjadi korban berhasil memergoki aksi manusia silver tersebut, dan segera berteriak meminta…
Editor : Redaksi INFOTIPIKOT.COM | PURWAKARTA – Guna memberikan pelayanan prima Kepolisian, jajaran Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat selalu hadir di tengah-tengah masyarakat. Salah satunya dengan melakukan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas demi kelancaran dan kenyamanan pengguna jalan serta meminimalisir terjadinya kecelakaan berlalu lintas. Kegiatan tersebut merupakan perwujudan Quick Wins Kapolri Presisi, dan memberikan rasa aman nyaman yang terus di gaungkan Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain. Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui, Kasat Lantas, AKP Dadang Supriadi mengatakan, pengaturan lalin ini merupakan pelayanan terhadap masyarakat, dengan hadirnya aparat kepolisian di jalanan diharapkan dapat meberikan kenyamanan dan keamanan…
Editor : Redaksi INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Karya Bakti TNI AD Kodim 0619/Pwk melalui gotong royong dan kerja bakti bersama warga dan instansi terkait. Kegiatan karya bakti kali ini melaksanakan penanaman pohon dan pembersihan sampah situ Cikumpay. Kegiatan tersebut bertempat di Desa Cikumpay, Kecamatan Campaka, Kabupaten Purwakarta. Senin (15/01/2024). Hadir dalam kegiatan Dandim 0619/Pwk, Sekda Purwakarta, staf Kajari, Dinas LHK, Distarkim, BPBD, Dishub, Muspika Campaka, jajaran Koramil, dan Warga setempat. Letkol ARM Andi Ahmad Afandi selaku Dandim 0619/PWK mengatakan, untuk antisipasi atau menghindari longsor, maka dari itu kita melakukan pembersihan dan melakukan penanaman pohon. “Kami juga apresiasi kerjasamanya pada acara kegiatan…
Penulis : Agus | Editor : Herman Makuaseng INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Tim Koordinaror Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) Ganjar – Mahfud Kabupaten Purwakarta, gelar tebus murah sembako serentak di Enam titik dapil melalui program Ganjar Mahfud Canvasing Day (GMCD) melibatkan seluruh tim relawan, dan dihadiri Ketua DPC PDIP Kabupaten Purwakarta, H. Sutisna, SH.MH, Tim Monitoring TKRPP pusat dan TKRPP Provinsi Jawa Barat. “TKRPP Kabupaten Purwakarta, sesuai arahan hari ini tanggal 14 Januari 2024, melaksanakan program Ganjar-Mahfud Canvasing Day (GMCD) dengan tebus murah sembako serentak di Enam Titik dapil, dibantu seluruh relawan Kecamatan se-Kabupaten Purwakarta,” ungkap H. Budi Hermawan, Ketua TKRPP Kabupaten Purwakarta, saat…
Editor : Redaksi INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Purwakarta, KH John Dien mendukung penuh pihak Kepolisian Resor (Polres) setempat untuk melakukan penertiban sepeda motor yang menggunakan knalpot brong atau knalpot racing. Menurut KH John Dien, knalpot brong dengan bunyi yang cukup keras itu karena sangat mengganggu masyarakat lain. “Kami sangat mendukung Polres Purwakarta untuk menindak tegas kendaraan sepeda motor yang menggunakan knalpot tak standar atau racing karena ini sangat mengganggu. Knalpot racing itu sangat mengganggu warga lain dengan bunyi yang cukup keras,” Ucap Kiai karismatik itu, saat dihubungi melalui telepon selulernya Pada Minggu, 14 Januari 2024. Dua…
Editor : Redaksi INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat lakukan pengawalan ketat terhadap pergeseran surat suara Pemilu 2024 dari gedung logistik KPU Purwakarta ke Kantor Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan (Disporaparbud) Kabupaten Purwakarta untuk proses penyortiran serta pelipatan. Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kasat Lantas, AKP Dadang Supriadi mengatakan, dalam rangka menjaga keamanan logistik surat suara Pemilu Tahun 2024, Satlantas Polres Purwakarta lakukan pengawalan dan mengamankan pergeseran logistik tersebut. “Pengawalan dilakukan dari gudang logistik KPU Purwakarta menuju tempat penyortiran dan pelipatan di GOR yang ada di Kantor Disporaparbud Kabupaten Purwakarta,” Ucap Dadang, pada Minggu, 14 Januari…
Editor : Redaksi ÌNFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Sebanyak 18 Bintara Remaja Polri Angkatan 50 Tahun 2024 Polres Purwakarta mengikuti tradisi pembaretan. Kegiatan diawali dengan longmarch sejauh 10 kilometer dengan start dan finish di Lapangan Ex AMDK Perum Jasa Tirta Jatiluhur. Kegiatan pembaretan tersebut dipimpin Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain, diwakili Wakapolres, Kompol Ricky Adipratama, Pada Sabtu, 13 Januari 2024. Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Wakapolres, Kompol Ricky Adipratama mengatakan, tujuan dari pembaretan yang dilakukan ini, untuk melatih fisik dan khususnya mental Bintara Remaja agar ke depannya selalu siap dan siaga menjadi polri yang bijak dan presisi. Ia menambahkan pembaretan ini…