Infotipikor.com,Medan – Kongres IWO Indonesia dihadiri Dewan Pembina dan jajaran petinggi IWO Indonesia. Sebanyak 13 rombongan Dewan Perwakilan Wilayah ( DPW ) dan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Kabupaten/Kota dari berbagai Provinsi,ikut meramaikan acara yang bertempat di Saka Hotel Kota Medan Sumatera Utara tersebut. Acara HUT IWO Indonesia ke 5 itu bertepatan dengan momen Hari Pers Nasional (HPN) tanggal 09 Februari 2023.
Peringatan HPN di Kota Medan sendiri bagi IWO Indonesia merupakan momen penting, dengan mengusung tema “Menyongsong Verifikasi Dewan Pers.”
JJika ada yang mengatakan,bahwa organisasi tidak harus ikut Verifikasi Dewan Pers,itu berarti organisasi tidak sayang dengan anggotanya. Ketika MOU dengan Kepolisian, Kejaksaan yang tujuannya adalah bagaimana melindungi hak hak jurnalis untuk tidak diganggu oleh para penguasa,para pemangku kepentingan yang menginjak- injak harkat dan martabat Jurnalis,”ujar Ketua Umum IWO Indoneaia NR.Icang Rahardian,SH.
Lanjut,Ketua Umum IWO Indonesia NR Icang Rahardian. SH, terus membakar semangat anggota dari berbagai daerah yang itu,disambut semangat gegap gempita dan yel-yel IWO Indonesia mewarnai kongres perdana dan HUT ke 5 IWO Indonesia.
NR.Icang Rahardian,SH juga mengucapkan terimakasih kepada segenap utusan DPW dan DPD yang bisa hadir pada saat itu.
Selanjutnya,dari hasil kesepakatan kongres seluruh DPW dari berbagai Provinsi menginginkan agar NR. Icang Rahardian,SH,kembali menahkodai IWO Indonesia Periode 2023-2028.Dan hal itu di tuangkan dalam Surat Keputusan No. 001/Kongres 1/KDP-IWOI//II/2023.
Keputusan Dewan Pendiri IWO Indonesia dalam kongres 1 di Kota Medan Provinsi Sumatra Utara,Jum’at (10/2 18.29).
Sementara Gimin,Ketua DPD IWO Indonesia Tapanuli Selatan, mengucapkan,”Selamat kepada Bapak NR. Icang Rahardian,SH, atas terpilihnya kembali untuk menahkodai IWO Indonesia peroide 2023-2028 semoga IWO Indonesia semakin jaya,”pungkasnya.
Reporter : Gimin
Editor : Herman.M