Purwakarta | Infotipikor.com – Dalam rangka peringati HUT Kemerdekaan RI Ke 77, Paguyuban Sunda Hade (Suha) menggelar kegiatan jalan sehat urang kampung sembari berinfaq.Yang diprakarsai oleh Cepi Suheryana selaku Sekretaris Paguyuban Suha,Minggu (08/08/2022).
Dimana,kegiatan Jalan Sehat Urang Kampung berinfaq yang dilaksanakan,bertempat di RW 02 Desa Citalang,Kecamatan Purwakarta,Kabupaten Purwakarta tersebut, mendapat sambutan antusias dari warga setempat.Hal itu terlihat dari jumlah kupon yang terjual seharga 10 Ribu Rupiah untuk selembar kupon, dan habis terjual hingga Seribu lembar lebih.
Cepi Suheryana selaku Sekretaris Paguyuban Suha yang juga sebagai penyandang dana dalam acara jalan sehat urang kampung berinfaq mengatakan,dari hasil penjualan kupon semuanya diinfaqkan untuk pembangunan masjid Ash-Shobirin,yang terletak di RT 08 RW 02 Desa Citalang, yang saat ini sedang dalam tahap pengembangan.
“Kami menyediakan hadiah doorprize berupa peralatan elektronik bagi para peserta jalan sehat urang kampung,dan untuk seluruh hadiah saya menggunakan uang pribadi serta hasil penjualan tiket kami infaqkan ke masjid Ash-Sobirin, “Ujarnya.
Lanjut,Cepi Suheryana menyampaikan,bahwa dirinya berharap agar momentum peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 77 ini,diisi dengan hal-hal yang positif serta membangun.
Sementara,Iwan Setiawan selaku DKM masjid Ash-Shobirin membenarkan,bahwa semua hasil penjualan tiket diinfaqkan untuk Masjid.
“Tentunya,kami selaku pengurus masjid Ash-Shobirin, sangat berterimakasih kepada para pengurus Paguyuban Suha,atas infaq yang diberikan”Pungkas Iwan Setiawan.
Acara Jalan Sehat Urang Kampung diikuti oleh pengurus dan anggota Paguyuban Suha,dan sekitar 500 orang.
(Herman.M/ITP)