INFOTIPIKOR.COM | PALANGKA RAYA – Guna meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan, Babinsa Panarung Serma Saulus Hasibuan yang tergabung dalam Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Pahandut, melaksanakan patroli sekaligus sosialisasi protokol kesehatan ke pusat keramaian, Rabu (26/05/2021) malam.
Dikatakannya, patroli dan sosialisasi tersebut merupakan agenda rutin Satgas Penanganan Covid-19 untuk memaksimalkan pelaksanaan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berskala mikro.
“Kita tidak pernah bosan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat agar disiplin untuk menggunakan protokol kesehatan terutama penggunaan masker. Ini dilaksanakan agar masyarakat terhindar dari penyebaran Covid-19,” kata Serma Saulus Hasibuan.
Dirinya berharap dengan makin gencarnya patroli dan sosialisasi terkait disiplin protokol kesehatan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penggunaan masker.
Sementara itu, Lurah Panarung Evi Kahayanti meminta kepada masyarakat untuk disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, guna mencegah penyebaran Covid-19.
“Tetap patuh pada protokol kesehatan. Jangan abaikan karena akan berdampak buruk kedepannya,” imbauh Evi.
Dalam patroli kali ini, Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Pahandut menyasar Ronde Prambanan Jl Diponegoro Kelurahan Langkai, Warung Penjahit Mustika Jl Cempaka Kelurahan Langkai, Jln Set Aji kelurahan Panarung, Jl Jati Kelurahan Panarung, Pasar Tangguh Jl Bangka Kelurahan Pahandut dan Pasar Malam Jl Jawa serta Jl Irian Kelurahan Pahandut. (Red)