Editor : Redaksi
Sumber : Si Humas Polres Majalengka
Infotipikor.com,Majalengka – Polsek Sukahaji Polres Majalengka Polda Jawa Barat kembali menggelar kegiatan Jumat Curhat bersama Muspika di Desa Cikalong Kecamatan Sukahaji Kabupaten Majalengka, Jumat (20/10/2023).
Sesuai dengan arahan dari Kapolres Majalengka Polda Jabar AKBP Indra Novianto,S.I.K.,M.Si., CPHR.,melalui Kapolsek Sukahaji AKP Erik Riskandar, menuturkan, tujuan kegiatan ini untuk menampung aspirasi, informasi dan masukan guna meningkatkan kinerja Polri.
Selain itu juga untuk mengingatkan masyarakat agar selalu menjaga keharmonisan dan kamtibmas serta waspada terhadap kebakaran hutan dan lahan di musim kemarau.
“Tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu yang dapat memecah belah masyarakat, terlebih pada saat menghadapi tahun politik, tegasnya.
Masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga keamanan dengan melaporkan tindak pidana yang ditemui ke hotline call center 110 atau Polsek Sukahaji.
“Terciptanya hubungan yang harmonis antara Polri dan masyarakat, diharapkan kehidupan masyarakat akan berjalan lebih kondusif dan damai,” pungkas Kapolsek.(*)