ĹInfotipikor.com,Purwakarta – Personel Polres Purwakarta yang bertugas dalam Operasi Ketupat Lodaya 2023 menunjukkan kepedulian dan tanggung jawabnya dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Hal ini terlihat ketika mereka membantu mengevakuasi mobil bus yang mogok di Tol Cikampek-Palimanan (Cipali) Kilometer 81 A, pada Senin, 1 Mei 2023, petang.
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kaur Bin Ops Satlantas, IPTU Jamal Nasir mengatakan, sekitar pukul 22.00 WIB pada Senin, mendapatkan laporan adanya sebuah Mobil bus yang membawa penumpang kurang lebih 50 orang, mengalami mogok karena gangguan mesin di Tol Cipali, KM 81A.
Mengetahui hal tersebut, lanjut dia, petugas yang berjaga di wilayah tersebut langsung lakukan tindakan pengamanan terhadap penumpang dan juga kendaraan.
“Personel Polres Purwakarta yang bertugas di Tol Cipali langsung membantu mobil bus mogok tersebut untuk di derek hingga gerbang Tol Cikampek. Sedangkan untuk penumpang di evakuasi dengan bus lain,” ucap pria yang akrab disapa Jamsir itu, pada Selasa, 2 Mei 2023.
Ia menyebut, aksi cepat tanggap ini bagian dari tugas pokok pengamanan pihak Kepolisian yang bertugas mengamankan jalannya kelancaran arus mudik lebaran 2023.
“Sebagimana arahan Pak Kapolres Purwakarta, dalam pengamanan Arus mudik lebaran 2023 ini, polisi dituntut harus sigap melayani jalannya arus mudik, tak terkecuali jika ada kendaraan mogok maupun kendala lainnya, polisi wajib membantu demi kelancaran arus mudik lebaran 2023,” ucap Jamsir.
Ia mengatakan, Polisi yang bertugas mengamankan jalannya arus mudik lebaran 2023, tidak hanya bertugas mengatur lalulintas tapi harus sigap dengan masalah yang dialami pemudik.
“Jika ada kendaraan pemudik yang mogok atau masalah lain, polisi yang bertugas harus langsung sigap membantu masalah yang dialami pemudik. Pasalnya, Polisi bukanlah Profesi, melainkan sebuah janji untuk melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat,” tegas Jamsir.
Redaksi | Siehumas Polres Purwakarta