Infotipikor.com,Bandung – Menjelang Hari Raya Idul Fitri yang akan tiba dalam hitungan hari ini, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat (Kanwil Kemenkumham Jabar) menyelenggarakan kembali kegiatan berbagi Takjil untuk berbuka puasa kepada masyarakat di sekitar Kanwil Jabar dan di yayasan panti asuhan melalui program “Tebar Takjil dan Kumham Jabar Berbagi 1.000 Ketupat 1 Syawal 1444 H” (Selasa, 18/04/2023).
Dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah R. Andika Dwi Prasetya kegiatan ini diikuti oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kusnali, Kepala Divsi Pelayanan Hukum dan HAM Andi Taletting Langi, Pembimbing Kemasyarakatan Ahli Utama Dewa Putu Gede dan para pegawai Kanwil Jabar.
Dalam kegiatan berbagi kali ini jajaran pegawai Kanwil Jabar tidak hanya memberikan bekal berbuka puasa kepada masyarakat umum di sekitar wilayah Kanwil Jabar tetapi juga dengan memberikan 140 paket bantuan kepada 5 yayasan panti asuhan di Kota Bandung.
Kegiatan berbagi takjil ini merupakan bentuk kepedulian Kanwil Jabar kepada masyarakat di lingkungan sekitar yang menjalankan ibadah puasa Ramadhan terutama di hari – hari terakhir menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah ini. Diharapkan melalui pemberian ketupat sebanyak 1.000 buah dalam paket bantuan tersebut menjadi simbol 1.000 kebaikan dari Kanwil Jabar di bulan suci ini.
(Indra Jaya)