PURWAKARTA | INFOTIPIKOR.COM – Kegiatan Offroad dan santunan anak yatim digelar Chapter Suzuki Katana Jimy Indonesia (Purwasuci) sambil ngabuburit.
Dimana,pelaksanaan offroad dan santuan sebanyak 34 orang anak yatim ini, dilaksanakan sambil ngabuburit.Bertempat di rumah salah seorang member yakni Bapak Dwi Hartoyo di Kp.Cireok,Desa Cijaya,Kecamatan Campaka,Minggu (24/04/2022) sore.
Chepy Ketua Chapter Suzuki Katana Jimy Indonesia (Purwasuci) di sela-sela acara kepada media mengatakan,bahwa kegiatan offroad seperti ini rutin kita lakukan setiap tahun.dimana,acaranya kita bagi-bagi takjil di jalan raya.Kebetulan untuk tahun ini kegiatan offroadnya kita rubah konsepnya dengan offroad sambil memberikan santunan kepada anak yatim.
“Semoga dengan bantuan dari kami yang tidak seberapa nilainya ini mendapat berkah,dan selebihnya kami ingin berbagi kebahagiaan dengan anak-yatim,”ujarnya.
Sementara,H.Tri.Sutisna Kepala Desa Cijaya mengatakan,acaranya sangat bagus dan religius serta mengapresiasi apa yang dilakukan oleh komunitas offroad dengan menggelar acara ngabuburit,berbuka puasa bersama (Bukber) dan menyantuni anak yatim.
“Alhamdulillah,yang punya ide dalam acara ini,semoga diberikan keberkahan dalam segala hal,termasuk usaha-usahanya.Dan semoga kedepannya acaranya lebih besar lagi dan jumlah anak yatim yang disantuni lebih banyak lagi,”pungkas Kepala Desa Cijaya.
(Herman.M)
”