INFOTIPIKOR.COM | BONTANG – Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, Anggota kodim 0908/Bontang gelar Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M dengan tema “Maknai Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M Sebagai Landasan Moral Prajurit dan PNS TNI AD Bermental Tangguh”. bertempat di masjid Al-Abror Kodim 0908/Btg Jl. Awang Long Kelurahan Bontang Baru, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang,Kamis (18/03/2021).
Dalam sambutannya, Dandim 0908/Bontang yang diwakili Danramil 01/Loktuan Kapten Inf Rukito, mengajak untuk memanjatkan puji dan syukur kepada Allah SWT karena telah memberikan kesehatan dan kekuatan sehingga bisa berkumpul untuk mengikuti acara yang digelar saat ini.
Kegiatan kali ini kita bertemakan “Memaknai Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1442 H/2021 M Sebagai Landasan Moral Prajurit Dan PNS TNI AD Bermental Tangguh.
Lebih lanjut, Kapten Inf Rukito menyampaikan, “Dengan memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, diharapkan, kita sebagai umat Islam dapat mengambil nilai-nilai positif dan mengimplementasikan apa yang sudah dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari, serta menjadikannya landasan dalam menjalankan tugas,” ungkapnya.
Sementara itu, Ustadz Arbain Nawawi S.Pd. selaku penceramah dalam uraian hikmah Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW menyampaikan bahwa, yang dimaksud dengan peristiwa Isra’ dan Mi’raj Nabi Muhammad adalah diperjalankannya Nabi Muhammad SAW oleh Allah SWT di malam hari dari Masjidil Haram (Makkah) ke Masjidil Aqso.
Sedangkan, “Mi’raj adalah dinaikkannya Nabi Muhammad dari Masjidil Aqsa menuju ke langit ketujuh dan dilanjutkan ke Sidratul Muntaha,”Ucap Ustadz Arbain Nawawi S.Pd.
Ustadz Arbain Nawawi S.Pd. juga menjelaskan, selain menjadi peristiwa penting bagi umat Islam, peringatan Isra Mi’raj adalah suatu Mu’jizat yang Allah karuniakan kepada Nabi Muhammad SAW yang disampaikan kepada umatnya untuk menerima perintah mendirikan alat lima waktu dalam sehari semalam.(Red)