INFOTIPIKOR.COM | KUTAI KARTANEGARA – Dalam rangka merealisasikan program dari pemerintah yakni pemberian Vitamin A pada bulan Pebruari dan Agustus, Kodim 0906/Tenggarong melalui Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVIII Dim 0906 Koorcab Rem 091 PD VI/Mulawarman, menggelar kegiatan pemberian Vitamin A bertempat di Posyandu Anggrek II jalan Seluang Rt 04 kelurahan Timbau, Kecamatan Tenggarong, Kabupaten Kukar, Selasa (09/02/2021).
Kegiatan pemberian Vitamin A tersebut diberikan kepada anak-anak yang berada di lingkungan Asrama Kodim Tenggarong dan masyarakat sekitar kompleks makodim, secara langsung ditinjau oleh Ketua Persit KCK cabang XVIII Kodim Tenggarong ‘Ny. Chintya Alling dan didamping oleh ibu-ibu pengurus Posyandu Anggrek II.
Dalam kesempatannya Ny. Chintya Alling mengatakan “pemberian Vitamin A ini merupakan program dari Kementrian Kesehatan Republik Indonesia, oleh sebab itu, melalui Posyandu Anggrek II ini Persit KCK cabang XVIII akan memberikan Vitamin A secara gratis kepada anak-anak yang berada di lingkungan Asrama Kodim Tenggarong,”ujar Ny Chintya.
Selain kegiatan pemberian Vitamin A, Ketua Persit Kodim Tenggarong juga meninjau kegiatan yang selama ini dilakukan di Posyandu Anggrek II seperti penimbangan balita dan pengecekan berta serta tinggi badan anak.
“Pemberian Vitamin A ini bertujuan agar kelak anak-anak kita yang ada di Indonesia tidak ada lagi yang kekurangan Vitamin A.Dan dimasa pandemi Covid-19 saat ini, kita harus selalu mematuhi Protokol Kesehatan dengan selalu mencuci tangan, memakai masker serta menjaga jarak dalam setiap kegiatan” tambah Ny. Chintya Alling.(Red)