INFOTIPIKOR.COM | JAYAPURA, (18/1/2021) – Sebanyak 16 pejabat publik dan tokoh di Provinsi Papua menerima vaksinasi COVID-19, vaksinasi ini berlangsung di Rumah Sakit Umum Daerah Jayapura di Kota Jayapura,Jumat (15/01/202)..
Para pejabat publik dan tokoh masyarakat menjadi relawan yang menerima suntikan vaksin COVID-19 produksi Sinovac. Panglima Komando Daerah Militer XVII/Cenderawasih Mayjen Ignatius Yogo Triyono menjadi orang pertama yang maju untuk divaksin.
Usai disuntik vaksin COVID-19, ia mengaku baik-baik saja. “Saya baik-baik saja. Efeknya sama saja seperti ketika habis disuntik vaksin cacar, seperti pegal di lengan,” kata Yogo.
Dia meminta masyarakat untuk tidak mempercayai berita hoaks yang ramai beredar di media sosial. Yogo berharap masyarakat di Papua akan mengikuti program vaksinasi COVID-19.
“Ini program pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19, seluruh masyarakat harus mengambil bagian,” ajaknya.
Alberth Maniani (27), perwakilan generasi muda yang menjadi relawan penerima vaksin COVID-19, menceritakan ia ingin membuktikan kepada seluruh masyarakar Papua bahwa vaksin buatan Sinovac itu aman.
“Rasanya disuntik vaksin COVID-19 sama seperti rasa disuntik obat atau vaksin lainnnya, makanya saya mengajak kawula muda untuk mau menerima vaksin dan tidak percaya berita hoaks,” kata Maniani yang juga lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Cenderawasih.
Kepala Dinas Kesehatan Papua, Robby Kayame berharap program vaksinasi COVID-19 di Bumi Cenderawasih bisa menjangkau 75 persen warga di Papua.
“Kami harus bekerja sama untuk mewujudkan itu, kami berharap program vaksinasi ini berlanjut hingga 2022,” katanya.
Berikut daftar 16 pejabat publik dan tokoh penerima vaksin COVID-19 pada Jumat (15/01/2021) antara lain: Ignatius Yogo Triyono, Christian Sohilaet, Donals Aronggear, Juliwati, Elianus Tabuni, Ruddy Yani Karundeng, Sumiran, Stefanus Andi Pranata, Alberth Maniani, Christian Dolfie Warouw, Dedy Sumarno, Victor Paulus Manuhuttu, Clara Deviana Suzana, Josef Wattimury, Paminto Widodo, dan Dhias Suwandi.* (Man)