INFOTIPIKOR.COM | KOTAWARINGIN BARAT – Momentum tahun baru ditengah masa pandemi dimanfaatkan oleh Kodim 1014/Pangkalan Bun untuk peduli kesulitan masyarakat dengan melaksanakan kegiatan bhakti sosial Jum’at Berkah di Panti Asuhan Arraahman, Pondok Pesantren Hidayatullah, Jalan Pangkalan Lima, Desa Sei Tendang, Kecamatan Kumai, Kotawaringin Barat,Sabtu (02/01/2021).
Kegiatan Jum’at Berkah bertepatan dengan perayaan Tahun Baru ini dipimpin langsung Dandim 1014/Pbn, Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, yang didampingi Ketua Persit KCK Cabang XL Dim 1014/Pbn, Ny. Sari Drajad Tri Putro beserta rombongan.
Sebagai bentuk peduli, dalam kesempatan tersebut Dandim Pangkalan Bun memberikan bantuan berupa sembako kepada pengurus Pimpinan Yayasan Panti Asuhan Arraahman Ustadz Salahuddin. Pemberian bantuan oleh Kodim Pangkalan Bun ini disambut gembira oleh anak – anak dan pengurus Yayasan.
Saat memberikan keterangan pada hari Jum’at kemarin, Dandim Pangkalan Bun, Letkol Arh Drajad Tri Putro S.E, mengatakan bahwa kegiatan Jum’at Berkah tersebut merupakan bentuk kegiatan bhakti sosial yang rutin dilakukan oleh Kodim Pangkalan Bun di setiap hari Jumat.
“Hari ini kita menyalurkan berupa paket sembako kepada Panti Asuhan Arraahman. Diharapkan bantuan ini dapat sedikit meringankan beban Yayasan di masa sulit ini karena adanya pandemi Covid-19,” kata Dandim.
Selain berbagi, kata Dandim, melalui kegiatan ini sekaligus juga untuk mengimbau, mengajak semuanya untuk lebih disiplin lagi mengikuti Protokol Kesehatan.
“Ditengah pandemi Covid-19 seperti ini, saya mengajak untuk mematuhi protokol kesehatan, mari kita semua menerapkan 3M. Yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, agar kita terhindar dari terinfeksi Covid-19 ini,” ujar Letkol Arh Drajad Tri Putro.
Sedangkan Ustadz Salahuddin selaku Pengasuh sekaligus Pimpinan Yayasan Panti Asuhan Arraahman, Pondok Pesantren Hidayatullah mengucapkan banyak terima kasih kepada Dandim Pangkalan Bun beserta rombongan yang telah berkunjung ke Panti Asuhan.
“Terima kasih atas bantuan serta kunjungannya. Semoga kegiatan ini membawa berkah untuk kita semua,” ucap Ustadz Salahuddin.* (Man)