Majalengka,Infotipikor.com – Personil Bhabinkamtibmas Polsek Cingambul Polres Majalengka Bripka Cepi Anggawijaya,melaksanakan kegiatan monitoring daerah rawan longsor atau rawan bencana di wilayah Desa Cintaasih,Kecamatan Cingambul, Kabupaten Majalengka, Selasa (25/10/2022).
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Bripka Cepi Anggawijaya menghimbau kepada masyarakat agar tetap waspada,karena saat ini masih musim hujan dan kemungkinan bencana alam masih ada,tetapi tidak usah penik berlebihan sekali lagi tetap waspada dan selalu berdoa,”himbaunya.
Sementara itu, Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi melalui Kapolsek Cingambul IPTU Budiman Hidayat mengatakan, dalam antisipasi penanggulangan bencana alam menghimbau Pemdes di wilayah Cingambul,dan masyarakat dengan memasang poster dan spanduk terutama yang berada di daerah lereng perbukitan harus ekstra hati-hati.Karena curah hujan tinggi yang terus mengguyur wilayah Kecamatan Cingambul, bisa saja menjadi penyebab bencana alam, seperti longsor maupun pohon tumbang.
“Guna antisipasi dan deteksi dini terjadinya bencana alam, saya terus memerintahkan Babinkamtibmas terus mengecek setiap daerah di wilayah Kecamatan Cingambul terutama yang terdapat sungai atau rumah warga yang berada di lereng perbukitan,” kata Kapolsek.
(Redaksi)