INFOTIPIKOR.COM | PURWAKARTA – Perhelatan Pilkades serentak di Kabupaten Purwakarta Tahun 2021 telah selesai dilaksanakan,pelantikan,sertijab Kades terpilih pun telah selesai di laksanakan.
Namun, pelaksanaan acara “Kenal Pamit Kepala Desa Campaka”baru bisa dilaksanakan,bertempat di Aula Desa Campaka,Kecamatan Campaka,Kabupaten Purwakarta,Sabtu (23/10/2021).
Dimana, dalam acara pisah sambut Kepala Desa Campaka,Kepala Desa Campaka Yayan Sahrodi,SH,dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada mantan Pj Kades Campaka Dadan Heryana,S.Sos,MM,Panitia Pilkades,Bamusdes,Seluruh Calon Kepala Desa dan tim pemenangan.
“Apresiasi dan ucapan terima kasih kepada semua pihak saya sampaikan,karena Pilkades Campaka berlangsung dengan aman,lancar dan sukses,”ujar Yayan Sahrodi.
Selanjutnya,Dadan Heryana,S.Sos,MM mantan Pj Kades Campaka dalam sambutannya menyampaikan, kebahagiannya dan ucapan terima kasih kepada semua pihak sehingga Pilkades berlangsung dengan sukses.
“Tanpa adanya dukungan dan bantuan dari semua pihak niscaya Pilkades akan sukses dilaksanakan,berikan dukungan kepada Kepala Desa terpilih,mohon maaf jika selama saya menjabat sebagai Pj Kepala Desa Campaka jika terdapat banyak kekurangan,” harap Dadan.
Kapolsek Campaka AKP Darmaji,SH,MH dalam acara pisah sambut Kepala Desa Campaka mengatakan,jika ada hal-hal menyangkut Kamtibmas di Desa Campaka,agar segera berkordinasi dengan Bhabknkamtibmas.
“Capaian Vaksinasi di Kecamatan Campaka saat ini sudah mencapai 70 Persen,diharapkan warga Desa Campaka yang belum di Vaksin segera melakukan Vaksinasi,”harap Kapolsek Campaka.
Camat Campaka Ade Sumarna,SH,MM dalam sambutannya menyampaikan,Surat Keputusan Penetapan Kepala Desa Campaka terpilih telah ditandatangani, dan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya karena semua pihak telah memberikan dukungan sehingga Pilkades Campaka berlangsung dengan sukses,aman dan lancar.
“Saya sangat mengapresiasi kepada semua pihak atas suksesnya pelaksanaan Pilkades Campaka,”kata Camat Campaka.
Acara Kenal Pamit Kepala Desa Campaka dihadiri,Camat Campaka,Kapolsek Campaka,Ketua Bamusdes,LPM,Pendamping Desa,Kepala Dusun,Ketua Rt dan Rw Se-Desa Campaka,PKK, Kader Posyandu,Tokoh Agama,Tokoh Masyarakat dan tim Pemenagan Kepala Desa terpilih.pelasanaan acara Kenal Pamit Kepala Desa Campaka menerapkan Protokol Kesehatan.
(Herman)
“