Close Menu
    Facebook X (Twitter) Instagram
    INFOTIPIKORINFOTIPIKOR
    • Beranda
    • REDAKSI
    • TNI – POLRI
    • Ragam & Olah Raga
    • Daerah
    • Sosial & Budaya
    • Nasional
    • Ekonomi & Bisnis
    • Pendidikan
    • Kriminal
    • Politik & Hukum
    • Iklan
    Facebook X (Twitter) Instagram
    INFOTIPIKORINFOTIPIKOR
    Home»Religi»Inilah 5 Masjid Sekitar Kampus 1 UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang Biasa Lakukan Shalat Tarawih
    Religi

    Inilah 5 Masjid Sekitar Kampus 1 UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang Biasa Lakukan Shalat Tarawih

    By RedaksiMaret 14, 2024Tidak ada komentar3 Mins Read
    Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
    Share
    Facebook Twitter LinkedIn Pinterest Email

    INFOTIPIKOR.COM | BANDUNG –  Kampus Masjid merupakan pranata terpenting masyarakat Muslim. Fungsinya tidak hanya berhenti pada kegiatan peribadatan belaka, melainkan sebagai pusat gerakan umat.

    Kehadiran masjid di area sekitar kampus dapat digunakan sebagai sarana informasi intelektual, berbagi pengetahuan, syair Islam di tengah-tengah masyarakat beribadah.

    Pemerintah mengumumkan 1 Ramadan 1445 Hijriah atau awal puasa di Indonesia jatuh pada Selasa 12 Maret 2024, berdasarkan pemantauan hilal di ratusan titik di seluruh Indonesia.

    Keberadaan masjid di area kampus menjadi salah satu hal yang menarik untuk dikulik, lalu masjid apa saja sih yang berada di sekitar kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang giat melakukan shalat tarawih.

    Berikut ini 5 masjid yang berada di sekitar kampus I UIN Sunan Gunung Djati Bandung, selain masjid Ikomah:

    1. Masjid Kifayatul Achyar
    Masjid ini berlokasi di jalan A.H. Nasution Cipadung samping kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung, masjid ini cukup populer di kalangan pelajar, bahkan pedagang karena tempatnya cukup strategis.

    Masjid ini juga dijadikan sebagai tempat untuk dapat menimba ilmu terutama para jamaah ibu-ibu. Selain tempat untuk melaksanakan ibadah, masjid ini juga sering digunakan untuk tempat beristirahat dan tempat untuk mengerjakan tugas oleh para pelajar terutama mahasiswa.

    2. Masjid Al-Baqiyatush Sholihat
    Masjid Al-Baqiyatush Sholihat didirikan pada tahun 1961, berlokasi di Jl. A.H. Nasution No. 282 tepat di sebrang kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

    Masjid ini memiliki bangunan yang cukup luas dan adanya keterlibatan para mahasiswa sehingga mewarnai kegiatan keagamaan dan memiliki kegiatan rutinan untuk anak, remaja hingga orangtua.

    3. Masjid Al Huda
    Masjid ini dibangun sekitar tahun 80an, dan awalnya terletak di daerah Cisalatri. Dikarenakan ada yang mewakafkan tanahnya di daerah Cipadung Permai maka masjid ini dipindahkan, sehingga letaknya dekat dengan kampus UIN Bandung.

    Masjid ini menjadi salah satu masjid yang ramai dikunjungi oleh mahasiswa untuk tempat ibadah dan kegiatan keagamaan lainnya, masjid ini memiliki fasilitas yang cukup baik, sehingga kegiatan keagamaan banyak dilakukan di masjid ini.

    4. Masjid Ash Shalawat
    Masjid ini didirikan pada tahun 1973, dan terletak di kecamatan Cibiru. Dinamakan masjid Ash Shalawat karena dulu tempat ini sering digunakan untuk berkumpul hanya bermain remi, sehingga dinamakan Ash Shalawat agar menjadi tempat yang bermanfaat setiap berkumpul dengan bersholawat dan saat ini banyak kegiatan keagamaan rutinan yang dilakukan di masjid Ash Shalawat.

    Masjid ini juga memiliki tempat yang strategis terletak di pinggir jalan, sehingga masjid ini juga banyak digunakan tempat singgah untuk beribadah.

    5. Masjid Ibnu Saif
    Masjid yang memiliki nuansa area seperti pesantren mini ini terletak di Jl. Desa Cipadung No. 189, masjid ini memiliki struktur bangunan yang unik dan modern dengan setiap jendela kaca terdapat kaligrafi berlafadzkan Allah.

    Masjid ini memiliki halaman yang cukup luas dan fasilitas yang dapat digunakan sehingga dapat menunjang kegiatan kegamaan rutinan untuk anak dan remaja sampai orangtua, kegiatannya meliputi Tahsin, Tahfidz, Tafsir dan Fikih.

    Itulah 5 masjid yang dekat dengan kampus UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang dapat menjadi tempat fasilitas ibadah bagi para jamaah khususnya mahasiswa, banyaknya keterlibatan mahasiswa dapat meningkatkan fungsi masjid sebagai media dakwah.

    Maka dari itu jangan lupa untuk mengunjungi setiap masjid area kampus ya! Sambil melakukan shalat tarawih keliling.

    (Taorena Sandra/Indra Jaya)

    UIIN Sunan Gunung Djati Bandung
    Share. Facebook Twitter Pinterest LinkedIn Tumblr Email
    Redaksi
    • Website

    Berani Karena Benar Tertutup Karena Salah

    Related Posts

    Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Tradisi Grudug Desa di Ponpes Minggir Sleman Daerah istimewa Yogyakarta

    September 21, 2025

    Maulid Nabi Muhammad SAW Tingkat Desa Cimahi Adakan Pengajian Akbar

    Agustus 27, 2025

    Pemdes Cijaya Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, Hadirkan Qori Internasional

    Agustus 24, 2025

    Comments are closed.

    Berita Terbaru

    Ditlantas Polda Jabar Melalui Program Polantas Menyapa, Perkuat Kepercayaan Publik

    Oktober 10, 2025

    Polemik Goyang Pato-Pato dalam Hutda Buol ke 26, Bupati Pimpin Musyawarah Penyelesaian

    Oktober 9, 2025

    Fraksi PKB Berikan Pandangan Umum Terkait 4 Raperda Usulan Pemerintah Kota Bandung

    Oktober 8, 2025

    Pemkab Buol Resmi Buka Rangkaian Kegiatan Hari Ulang Tahun Daerah ke 26 Tahun 2025

    Oktober 8, 2025
    Kategori
    • Advetorial
    • Daerah
    • Ekonomi & Bisnis
    • Entertainment
    • Film
    • Iklan
    • Internasional
    • Kesehatan
    • Kriminal
    • Musik
    • Nasional
    • Pariwisata
    • Pendidikan
    • Politik & Hukum
    • Ragam & Olah Raga
    • Religi
    • Sosial & Budaya
    • TNI – POLRI
    Facebook X (Twitter) Instagram Pinterest
    • Beranda
    • REDAKSI
    • TNI – POLRI
    • Ragam & Olah Raga
    • Daerah
    • Sosial & Budaya
    • Nasional
    • Ekonomi & Bisnis
    • Pendidikan
    • Kriminal
    • Politik & Hukum
    • Iklan
    © 2025 ThemeSphere. Designed by ThemeSphere.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.