INFOTIPIKOR.COM | SAMARINDA – TNI-AD Angkatan Milenium Gelar Reuni, sudah 21 tahun mengabdi untuk NKRI. Almamater Tamtama Angkatan Dua Ribu (Altaduri) Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat (AD) wilayah Kalimantan Timur, dan Kalimantan Utara menggelar syukuran dan reuni ke 21, Altaduri Multi Corps Kaltim-Kaltara, dipusatkan di Balikpapan dengan tema ” Profesional Modern Mengabdi Untuk Rakyat,”
Memasuki usia yang masuk ke 21 tahun, Altaduri wilayah Kaltim – Kaltara yang merupakan naungan langsung di bawah jajaran Kodam VI/Mulawarman, menggelar silaturahmi di Hotel Royal Swit samping kediaman Walikota Balikpapan, Minggu (31/10/2021).
Ketua Altaduri wilayah Kaltim – Kaltara Sertu Zainal Aqli mengatakan, pertama-tama mari kita sama-sama bersyukur kepada kehadirat Allah SWT, dimana, sampai saat ini kita diberikan nikmat, shalawat dan salam kita hadiahkan ke Nabi junjungan kita, Muhammad SAW, semoga kelak kita mendapat syafaatnya di akhirat.
“Reuni Altaduri yang ke V, memupuk persaudaraan kita selama 21 Tahun mengabdi di wilayah Kaltim-Kaltara, yang menjadi tema pertemuan tersebut. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menambah kekompakan dan semangat jiwa korsa,”jelasnya.
Acara pokok reuni kali ini melaksanakan koordinasi dan kesepakatan untuk pelaksanaan kegiatan Altaduri kedepannya.“Tak ketinggalan ibu-ibu Altaduri yang suaminya melaksanakan tugas di Kodim masing-masing Kabupaten/Kota, juga ikut memeriahkan gelaran reuni ini,” ujarnya.
“Semoga ke depan kita semua bisa berjumpa kembali dan tetap menjaga kekompakkan dalam silaturahmi antar angkatan Almamater Tamtama Angkatan Dua Ribu (Altaduri) Tentara Nasional Indonesia (TNI),” tutupnya.
Di tempat terpisah Kapenrem 091/ASN Mayor Arh Asrul Aziz turut mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun ke 21 kepada seluruh Almamater ALTADURI di jajaran Korem 091/ASN dan dimanapun berada,”pungkas Kapenrem 092/ASN.
(Redaksi)